MERIAHNYA PERTEMUAN BULANAN RUTIN IKATAN GURU RAUDHATUL ATHFAL SEKABUPATEN SUMBAWA DI DESA SEJARI KECAMATAN PLAMPANG.

Oleh Endang Suwarni, S.Pd.I 


IGRA adalah Ikatan Guru Raudhatul Athfal yang merupakan wadah bagi setiap guru RA dalam mengembangkan potensi diri baik untuk kemajuan personal maupun untuk Sekolah dan juga Organisasi.

Banyak kegiatan yang telah dilaksanakan oleh PD IGRA SUMBAWA, seperti pertemuan kemarin hari sabtu tanggal 27 April 2024 di Desa Sejari kecamatan Plampang, Karena yang mendapatkan giliran tempat menjadi tuan rumah adalah RA .HUBBUL WATHAN Sejari Plampang. 

Ibu Asma Kepala RA dan guru-guru menyambut kami dengan hangat dan antusias, mengingat tamunya yang jauh-jauh datang dari berbagai kecamatan dalam wilayah Kabupaten Sumbawa. 

Perjalanan yang melelahkan terbayar sudah  dengan berbagai suguhan hidangan yang menggugah selera, dan  kami semakin bersemangat mengikuti acara demi acara pada kegiatan tersebut. 

kegiatan  pertemuan rutin kami buat padat dan singkat, namun penuh makna, salah satu contoh kegiatan kami yaitu praktek melipat kertas Origami yang disampaikan langsung oleh ketua PD IGRA SUMBAWA yaitu  Bunda Ramidah, S.Ag. dan ditambahkan penyampaian materi tentang pengertian,tujuan dan manfaat kegiatan melipat untuk anak-anak usia RA/PAUD oleh ketua bidang pendidikan yaitu ibu Endang Suwarni, S.Pd.I.

Menjelang masuk waktu sholat Dzuhur kegiatan ditutup dengan pembacaan Doa yg dipimpin oleh ustadz Hendra Guru Pembina Imtaq di RA.BUSTANUL JANNAH SUMBAWA. 

Akhirnya kegiatan berakhir dengan sukses lancar, karena masih bulan Syawal maka kami bermaaf-maafan, bersalaman, berpelukan seakan-akan kami masih betah bersama dan enggan berpisah.

Demikianlah sekilas tentang kemeriahan kegiatan pertemuan rutin IGRA SUMBAWA, insyaallah untuk bulan depan yang mendapat giliran sebagai tuan rumah adalah RA .AS SHOLEHAH yg berlokasi di BTN BUKIT PERMAI KECAMATAN SUMBAWA. 

Semoga kegiatan IGRA kita selalu meriah setiap bulannya, datang dengan niat belajar dan bersilaturrahim dengan sesama guru RA, semoga niat baik kita semua di Ridhoi Allah dan dicatat sebagai amal Sholeh, Aamiin ya Rabbal Aalamiin. 

Terimakasih RA HUBBUL WATHAN SEJARI PLAMPANG, Sukses dan tetap semangat dalam mengemban Amanah pendidikan anak-anak RA. 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Endang Suwarni

Endang Suwarni,S.Pd.I