ENDANG SUWARNI,S.PD.I

EMPATI SISWA SMKN 2 SUMBAWA NTB PADA SESAMA. 


Empati adalah kemampuan untuk memahami perspektif atau pandangan dari orang lain, seolah-olah kita menempatkan diri sendiri pada posisi orang lain dan merasakan apa yang orang lain rasakan. Kemampuan ini sangat diperlukan dalam berhubungan dengan orang lain. 

Sebagai mahkluk sosial manusia harus memiliki rasa empati untuk membangun hubungan sosial dengan orang lain. Rasa empati merupakan salah satu unsur penting dalam penyampaian bahasa cinta. Kemampuan memiliki rasa empati tersebut, memungkinkan seseorang untuk bisa merasakan susah atau menderitanya seseorang.

Tanpa empati, seorang anak tidak akan dapat menampilkan perilaku alami dalam tindakan berbagi, menolong, dan berkasih sayang (Dheasari, 2020). Oleh sebab itu, empati perlu ditanamkan dan dikembangkan, itulah salah satu tugas pendidikan, yaitu membentuk dan mengembangkan empati pada diri peserta didik.

Empati dibutuhkan untuk membangun hubungan sosial yang baik dengan orang lain. Kita sama-sama menjadi paham, bagaimana rasanya jika kita berada pada posisi yang sedang dialami oleh orang lain

Cara Membangun Empati
  1. Belajar lebih peka. Peka terhadap hal-hal yang terjadi di sekitar.
  2. Jangan tinggi hati. Dengan adanya rasa tinggi hati, sikap sombong akan tercermin dari diri seseorang.
  3. Bayangkan apabila diri sendiri menjadi orang lain. ...
  4. Menerima perbedaan. ...
  5. Bertemanlah dengan siapa saja. ..
  6. Jangan menghakimi
SMKN 2 SUMBAWA NTB merupakan lembaga pendidikan dengan Motto SEKOLAH UTAMA. bahwa Seluruh warga sekolah  terutama Siswa-siswi dapat mendedikasikan diri UNTUK TUHAN MANUSIA DAN ALAM yang diimplementasi dalam setiap kegiatan. 

Sebagai salah satu aksi nyata dalam upaya membangun Empati pada sesama, Siswa-siswi SMKN 2 SUMBAWA NTB, menyambangi dan memberikan donasi kepada korban musibah kebakaran warga desa KELUNGKUNG KECAMATAN BATULANTEH SUMBAWA NTB. 

Uluran tangan mungil mereka sungguh menyentuh hati,korban yang kehilangan harta benda bahkan rumah hangus tiada yang bersisa.dengan kehadiran mereka dilokasi bencana, datang membawa Empati menjadi obat pelipur hati.

Semoga budi baik yang telah di tanamkan oleh Siswa-siswi SMKN 2 SUMBAWA NTB menjadi contoh nyata,teladan serta motivasi bagi Siswa-siswi yang lain,di sekolah lain maupun di belahan bumi lain, bahwa Empati pada sesama adalah penting untuk berlangsungnya hubungan sosial yang baik dengan sesama.

Teruslah berempati dan jangan berhenti berbuat kebaikan karena bisa jadi
"Hal-hal kecil yang kamu lakukan  sangat berarti bagi orang lain." - Wayne Gerard Trotman-

SUKSES UNTUK KALIAN SISWA-SISWI SMKN 2 SUMBAWA NTB. 



Komentar

Postingan populer dari blog ini

MERIAHNYA PERTEMUAN BULANAN RUTIN IKATAN GURU RAUDHATUL ATHFAL SEKABUPATEN SUMBAWA DI DESA SEJARI KECAMATAN PLAMPANG.

Endang Suwarni

Endang Suwarni,S.Pd.I