ENDANG SUWARNI,S.PD.I
EMPATI SISWA SMKN 2 SUMBAWA NTB PADA SESAMA. Empati adalah kemampuan untuk memahami perspektif atau pandangan dari orang lain, seolah-olah kita menempatkan diri sendiri pada posisi orang lain dan merasakan apa yang orang lain rasakan. Kemampuan ini sangat diperlukan dalam berhubungan dengan orang lain. Sebagai mahkluk sosial manusia harus memiliki rasa empati untuk membangun hubungan sosial dengan orang lain . Rasa empati merupakan salah satu unsur penting dalam penyampaian bahasa cinta. Kemampuan memiliki rasa empati tersebut, memungkinkan seseorang untuk bisa merasakan susah atau menderitanya seseorang. Tanpa empati, seorang anak tidak akan dapat menampilkan perilaku alami dalam tindakan berbagi, menolong, dan berkasih sayang (Dheasari, 2020). Oleh sebab itu, empati perlu ditanamkan dan dikembangkan, itulah salah satu tugas pendidikan, yaitu membentuk dan mengembangkan empati pada diri peserta didik. Empati dibutuhkan untuk membangun hubungan sosial yang baik dengan